Cara Mengatasi Whatsapp Yang Tidak Bisa Dibuka

Artikel berikut akan memandu Kamu untuk mengetahui cara mengatasi whatsapp yang tidak bisa dibuka. Jadi kamu bisa mencoba untuk menerapkan salah satu metode untuk mengatasi wa yang tidak bisa dibuka dengan beberapa langkah berikut.

Cara Mengatasi Whatsapp Yang Tidak Bisa Dibuka Di IPhone

Dikutip dari wartaINET.com, berikut adalah beberapa cara mengatasi whatsapp yang tidak bisa dibuka di iPhone.

Metode 1: Restart IPhone

Jika Kamu menghadapi masalah bahwa WhatsApp tidak bisa dibuka di iPhone, solusi pertama untuk memperbaiki masalah ini adalah dengan mencoba me-restart perangkat dan setelah iPhone menyala cek kembali apakah WhatsApp sudah bisa digunakan normal atau tidak.

Metode 2: Tutup Aplikasi WhatsApp

Cara lain untuk mengatasi whatsapp tidak bisa dibuka di iPhone adalah dengan mencoba menutup aplikasi WhatsApp terlebih dahulu dan membuka aplikasi WA lagi. Ketuk dua kali tombol Utama untuk membuka pengalih aplikasi, lalu geser semua aplikasi layar ke atas untuk menutup aplikasi. Terakhir kamu coba buka WhatsApp lagi dan lihat apakah aplikasi WA sudah berfungsi normal atau tidak.

Metode 3: Copot Pemasangan Dan Instal Ulang Aplikasi

Jika cara mengatasi whatsapp yang tidak bisa dibuka di atas tidak masih gagal dan masalah WhatsApp masih berlanjut, solusi selanjutnya adalah mencoba mencopot aplikasi dan menginstal ulang aplikasi. Ada kemungkinan file WhatsApp di iPhone rusak, sehingga menjadi penyebab masalah ini.

Metode 4: Perbarui Whatsapp Ke Versi Terbaru

Penyebab lain dari WhatsApp tidak bisa dibuka di iPhone mungkin karena Kamu menggunakan versi aplikasi WA yang lama dan sudah usang. Kamu bisa mencoba perbarui whatsappp ke versi terbaru dan periksa apakah kesalahan masih ada.

Metode 5: Matikan Wifi dan hidupkan kembali

Koneksi jaringan, Wifi yang tidak stabil juga bisa menjadi penyebab WhatsApp tidak bisa dibuka dengan normal dan menyebabkan serangkaian masalah dan kesalahan saat aplikasi WA digunakan.

Coba matikan Wifi di iPhone yang kamu gunakan dan tunggu beberapa detik, lalu hidupkan kembali dan akses WhatsApp lagi untuk melihat apakah WA berfungsi dengan normal atau tidak.

Cara Mengatasi Whatsapp Yang Tidak Bisa Dibuka Di Android

Berikut ini ada beberapa cara mengatasi whatsapp yang tidak bisa dibuka di Android yang bisa kamu coba gunakan :

Metode 1: Periksa Apakah Server WhatsApp Sedang Down

Jika Kamu menggunakan WhatsApp di perangkat Android dan Kamu menghadapi masalah tidak bisa membuka whatsapp. Coba periksa secara online terlebih dahulu untuk mengonfirmasi apakah aplikasi whatsapp sedang bermasalah.

Coba juga periksa apakah koneksi Wifi yang Kamu gunakan stabil atau tidak. Jika semuanya normal, coba alihkan ke penggunaan internet menggunakan data seluler dan lihat apakah WhatsApp bisa digunakan secara normal.

Metode 2: Tutup Paksa Aplikasi Dan Hapus Cache

Jika WhatsApp masih tidak bisa dibuka, coba tutup paksa dan bersihkan cache aplikasi whatsapp pada perangkat untuk melihat apakah bisa menyelesaikan masalah.

Untuk menutup paksa aplikasi, buka Pengaturan, kemudian pilih Aplikasi dan scrol ke bawah untuk menemukan aplikasi WhatsApp, setelah pengaturan aplikasi whatsapp terbuka klik Paksa Berhenti (Force Closed). Selanjutnya klik Storage atau penyimpanan dan kamu pilih Clear cache (hapus cache). Terakhir coba periksa apakah aplikasi whatsapp sudah berfungsi normal atau tidak.

Metode 3: Perbarui Ke Versi WhatsApp Terbaru

Untuk memperbarui WhatsApp ke versi terbaru di hp Android, pertama buka aplikasi Play Store, kemudian pilih Aplikasi & game saya, lalu kamu temukan aplikasi Whatsapp dan klik tombol Perbarui yang terletak di sebelah aplikasi WhatsApp.

Jika tidak ada pembaruan terbaru, maka kamu coba hapus instalan dan instal ulang aplikasi untuk melihat apakah masalah teratasi atau belum.